Penerbitan SK Pembayaran Tunjangan Profesi Guru akan dilakukan secara bertahap oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia berdasarkan kualitas data dapodik guru yang di entri oleh operator sekolah, bagi guru yang belum memenuhi syarat untuk pembayaran tunjangan profesi masih diberikan kesempatan untuk melakukan update data dapodik
Pada posting ini saya menyertakan daftar nama penerima tunjangan profesi guru tahap 1 triwulan 1 tahun anggaran 2013 berdasarkan SK Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Lombok Timur Nomor NOMOR : 841.1/635/DIK.V/2013 tanggal 16 APRIL 2013 untuk jenjang SD dan Nomor : 841.1/636/DikV/2013 tanggal 16 APRIL 2013 untuk jenjang SMP
Untuk memperlancar penandatanganan SPJ silahkan lihat nomor urut pada Daftar Nama Penerima Tunjangan Profesi tahap 1 triwulan 1 tahun anggaran 2013
Lakukan cek kebenaran data anda pada saat menandatangani SPJ, apabila ada kesalahan data, utamanya kelebihan/kekurangan entri gaji pokok dan kesalahan entri rekening bank silahkan menghubungi bidang PMPTK dengan membawa SK terahir, Infasing Terahir, Berkala Terahir dan Rekening Bank NTB anda
Berikut Informasi Jadwal Penandatanganan SPJ Tunjangan Profesi tahap 1 triwulan 1 tahun anggaran 2013 berdasarkan surat Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Lombok Timur Nomor : 900/691.1/DIK.V/2013 tanggal 23 April 2013. = Kamis 25 april 2013 jam 14.00 sampai selesai SMA = Jum'at 26 April 2013 jam 14.00 sampai selesai SMA = Senin 29 April 2013 jam 14.00 sampai selesai, SMP dan SD Kecamatan Selong, Labuhan Haji, Sukamulia, Suralaga, Sakra, Sakra Barat, Sakra Timur = Selasa 30 April 2013 jam 14.00 sampai selesai, SMP dan SD Kecamatan Keruak, Sikur, Jerowaru, Masbagik, Pringgasela, Terara, Montong Gading = Rabu 1 Mei 2013 jam 14.00 sampai selesai, SMP dan SD Kecamatan Aikmel, Wanasaba, Suela, Pringgabaya, Sambelia, Sembalun
Silahkan Unduh Daftar Nama Penerima Tunjangan Profesi Jenjang SD dan SMP tahap 1 triwulan 1 tahun anggaran 2013 di
untuk SD di TUNAS INFO SD dan SMP di TUNAS INFO SMP Demikian mudah-mudahan informasi ini bermamfaat amin....
untuk SD di TUNAS INFO SD dan SMP di TUNAS INFO SMP Demikian mudah-mudahan informasi ini bermamfaat amin....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar